10 Contoh Model Pilihan Motif Hijab Modern 2016 untuk Wajah Bulat - Setiap perempuan muslim membutuhkan style gaya fashion yang menarik untuk dapat memberikan rasa percaya diri. Dalam berhijab selain memperhatikan gaya kreasi berjilbab yang kita pilih, tentu model kerudung pun juga menjadi point utama dalam menyesuaikan jilbab yang kita pakai agar terlihat modis dan edgy. Seorang wanita pastinya menginginkan penampilan yang sempurna pada dirinya. Tak luput bagi mereka yang memiliki wajah bulat juga ingin tampilan berjilbabnya nampak menarik dengan menggunakan trik khusus agar pipi tembemnya terlihat lebih tirus.
10 Contoh Model Pilihan Motif Hijab Modern 2016 untuk Wajah Bulat
10 Contoh Model Pilihan Motif Hijab Modern 2016 untuk Wajah Bulat
Pada seseorang yang memiliki wajah sedikit berbentuk bulat, jika ingin memilih contoh kerudung modern alangkah baiknya untuk memperhatikan detail motif kerudung tersebut agar tidak seolah bagian wajah kita nampak lebih besar atau bengkak dengan jilbab yang kita pilih. Contohnya dengan kita memilih motif jilbab yang berbentuk diagonal sehingga akan membuat pipi kita tidak terlihat membesar.
Tidak semua bentuk
wajah cocok menggunakan motif jilbab apa saja, terutama bagi para wanita
yang memiliki wajah bulat. Bagi sebagai orang yang memiliki wajah
bulat, diperlukan suatu ketelitian dalam memilih motif jilbab untuk
wajah bulat. Bila salah memilihnya, wajah akan tampak semakin bulat.
Model Pilihan Motif Hijab Modern 2016 untuk Wajah Bulat
Beberapa teknik mudah seperti memilih nuansa warna dan ukuran motif
menjadi patokan dasar dalam memilih motif jilbab untuk wajah bulat.
Meski terdengar sepele, namun pemilihan motif jilbab untuk wajah bulat
yang benar dapat memanipulasi bentuk wajah menjadi lebih tirus dan
ramping.
Foto Pilihan Motif Hijab Modern 2016 untuk Wajah Bulat
Seperti dengan memilih motif abstrak.
Dengan nuansa warna gelap seperti hitam dan biru tua
menjadi kunci utamanya. Motif abstrak yang dipilih juga harus memiliki
detail yang kecil-kecil sehingga tak membuat wajahmu tampak lebar dan
bulat. Selain motif tersebut juga terdapat beberapa motif lainnya yang dapat anda jadikan pilihan untuk memanipulasi bentuk wajah anda yang bulat agar terlihat lebih ramping yaitu terdapat motif polkadot, motif garis serta jilbab dengan motif dua warna.
Aneka Pilihan Motif Hijab Modern 2016 untuk Wajah Bulat
Motif polkadot yang pernah eksis di masa lampau ini, saat ini kembali populer. Motif ini dipercaya dapat membuat tampilan wajah seseorang terlihat lebih ramping. Namun anda juga jangan sampai keliru dalam meilih motif polkadot ini. Sebaiknya pilih motif polkadot dengan bentuk titik-titik yang kecil. Jangan memilih motif polkadot dengan gambar bulatan-bulatan yang besar karena ini akan membuat tampilan wajah anda seperti penuh.
Motif garis dengan bentuk yang ini juga bisa membuat wajah anda lebih ramping dan tirus dengan gaya yang horizontal. Pilihlah yang memiliki ukuran garis kecil-kecil dan rapat. Garis yang
membentuk diagonal ataupun vertikal akan memberikan kesan wajah yang
lebih tirus. Serta motif jilbab dengan dua warna juga sangat pas untuk menyesuaikan penampilan anda karena bagi seseorang yang berwajah tembem tidak membutuhkan banyak warna untuk penampilan berkerudungnya.
Demikian penjelasan dari kami seputar 10 Contoh Model Pilihan Motif Hijab Modern 2016 untuk Wajah Bulat. Kami mohon maaf jika terdapat kesalahan kata maupun penulisan dalam artikel berikut ini. Tidak lupa kami sampaikan terimakasih atas kunjungan anda. Jangan lupa untuk membahas artikel menarik lainnya mengenai Gambar Tutorial Hijab Modern Untuk Ke Pantai. Terimakasih.